

Alfido.com | News – Hai gan.. Mulai hari ini 1 Mei 2015 tepat pukul 00.00 WIB Harga Pertamax dipastikan naik Rp 200,- menjadi Rp 8.800 per Liternya. Harga tersebut resmi diumumkan orang Pertamina ke semua SPBU di Pulau Jawa terutama di Jakarta, Banten, dan Jabar.
Kenaikan Harga Pertamax menjadi Rp 8.800 per Liter dibenarkan Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang yang mengatakan kalo Harga tersebut muncul karena harga produk di pasar internasional (mean of Platts Singapore/MOPS) juga mengalami kenaikan.
Sementara itu Harga BBM Premium dipastikan tetap di harga Rp 7.400 per Liter dan belum mengalami kenaikan. Serta perlu kita ingat lagi kalo Premium resmi tidak disubsidi Pemerintah dan bakal mengalami kenaikan / penurunan sesuai harga pasar global. Hal tersebut tercantum dalam Perpres nomor 191 tahun 2014.
Untuk Harga BBM Pertamax Plus ternyata juga naik menjadi Rp 10.050 per Liter. Dan Harga BBM Pertamina Dex (untuk Diesel) naik menjadi Rp 11.900 per Liter mulai tadi pagi pukul 00.00 WIB.
Sementara untuk Harga Minyak Tanah dan Solar tidak mengalami kenaikan sama sekali.
source: bisnis.com
Leave a Reply